Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Webtoon Don't Jinx It! di Naver

Link Webtoon Don't Jinx It! di Naver
Don't Jinx It! adalah komik romantis remaja yang rilis pada 15 Maret 2021. Manhwa ini baik cerita dan gambar dibuat oleh moonjoo. RAW diambil dari situs Naver Korea Selatan.

Bercerita tentang Somang Baek yang ingin merasakan indahnya berpacaran setidak sekali di masa remaja. Namun dia punya sebuah jinx, jika dia membayangkan pernikahan dengan gebetannya, pasti berakhir gagal. Bagaimana cara Somang mengatasi jinx ini?

Link Webtoon Don't Jinx It! di Naver

Manhwa RAW menggunakan judul 결혼까지 망상했어! artinya My Marital Delusions!. Judul ini digunakan oleh grup translator yang menerjemahkan. 

Rasanya yang original lebih cocok, sesuai dengan sifat Somang yang hobi berkhayal sampai menikah. Hingga sekarang kata "Jinx" kurang familiar di masyarakat Indonesia.

Bagi yang ingin membaca episode yang belum rilis di Line, silahkan kunjungi Link webtoon Don't Jinx It! di Naver. Kalian bisa membaca langsung tanpa harus login akun terlebih dahulu.

Manhwa rilis perdana pada 26 Desember 2020, beda 12 minggu dari Indonesia. Jadi total ada jarak 9 episode karena Indonesia langsung rilis 3 sekaligus. Lumayan banget spoiler yang bisa dibaca.

Pilihan terbaik hanya Naver, sayang cukup sulit memahami cerita tanpa membaca Hangeul. Tidak ada alternatif karena sekarang baru ada 1 episode yang diterjemahkan fansite dan entah kapan update lagi.

Review

Sama halnya dengan komik cinta remaja lainnya komik ini memiliki cerita ringan. Kita akan disuguhi kepolosan tokoh utama yang lucu. 

Cocok dibaca di waktu luang sambil nostagia masa sekolah. Feel lebih dapat untuk kita yang pas SMA hobi berkhayal bisa pacaran hingga menikah dengan gebetan (admin termasuk).

Untuk kualitas gambar tidak terlalu spesial namun pas untuk tema romantis komedi remaja seperti ini.

Komik lain di Line Webtoon dengan genre mirip adalah At Your Service, My Lady, Seasons Of Blossom dll.

Itulah judul dan link webtoon Don't Jinx It! di Naver. Rating yang didapatkan lumayan bagus yaitu 9,71 bintang dari 27 ribu pembaca.