Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Webtoon Fast Forward di Naver

Link Webtoon Fast Forward di Naver
Fast Forward adalah webtoon Horror baru yang rilis pada 22 Juni 2021. Cerita manhwa dibuat oleh Porto sedangkan gambar digarap Hong Junki. Komik RAW dari Naver Korea yang sudah diterjemahkan ke Line Webtoon English.

Bercerita tentang Myungji pemilik kekuatan mempercepat waktu. Suatu malam ketika dia menggunakannya sepulang sekolah, ternyata teman dekatnya sudah mati di depannya. Pembunuhan itu membawanya berhadapan dengan pemilik kekuatan lain.

Link Webtoon Fast Forward di Naver

Judul asli dari manhwa RAW yaitu 빨리감기 artinya sama dengan Indonesia. Line Webtoon English pun menggunakan judul yang sama, Fast Forward memang kemampuan dari tokoh utama. Sebuah kekuatan yang terlihat tidak berguna dibandingkan lainnya.

Bagi yang ingin mencari spoiler dari RAW, silakan kunjungi link Webtoon Fast Foward di Naver. Jarak dengan Indonesia lumayan jauh yaitu 20 episode. Semua dapat dibaca tanpa login. Manhwa Asli rilis perdana pada 21 Januari 2021.

Alternatif yang lebih mudah dipahami adalah Line Webtoon Inggris. Beda 6 episode dari Indonesia. Kalian bisa ganti setting bahasa di aplikasi atau kunjungi webtoons.com/en lalu search dengan judul.

Belum ada alternatif Thailand, French, Cina ataupun Spanish. Grup scanlator pun tidak lanjut translate setelah official Inggris rilis.

Baca juga: Webtoon The Now di Naver

Review

Genrenya death game dimana pemilik kemampuan harus membunuh lainnya untuk menjadi Master of Time.

Thriller dan crime-nya dapat, misteri juga ada. Manhwa ini sangat cocok bagi kalian yang suka cerita penuh teka-teki. Artstylenya cuma pas sekali untuk genre horror seperti ini.

Hingga sekarang belum jelas apa fungsi skill Fast Forward. Entah mengapa dibandingkan yang lain terkesan tidak berguna dan penuh kelemahan.

Baca juga: Webtoon The Evil di Naver

Itulah judul dan link Webtoon Fast Forward di Naver. Rating yang diberikan pembaca Line Webtoon adalah 9,75 bintang dari 42 ribu pembaca. Lumayan banget untuk genre misteri yang baru merilis 3 episode perdana.