Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Webtoon Her Highness, the Wildflower di Naver

Link Webtoon Her Highness, the Wildflower di Naver
Her Highness, the Wildflower adalah webtoon kerajaan baru yang diangkat dari novel karya Hanboyeon. Adaptasi menjadi komik dilakukan Manju untuk cerita dan Moonto untuk gambar. Manhwa RAW ada di Kakaopage.

Bercerita tentang Melody Corbella yang meninggalkan image putri dengan memotong pendek rambut dan bertingkah liar menciptakan keributan. Dia tak masalah dianggap sebagai putri gila demi menghindari pernikahan politik.

Link Webtoon Her Highness, the Wildflower di Naver

Judul asli dalam bahasa Korea yaitu 황녀, 미친 꽃으로 피어나다 artinya Princess Blooms into a Crazy Flower. Penamaan ini sesuai dengan Melody Corbella, si putri cantik yang kini menjadi bunga luar.

Bagi yang ingin mencari spoiler lebih cepat, silahkan kunjungi link Webtoon Her Highness, the Wildflower di Naver. RAW lebih cepat sekitar 23 episode dibandingkan Indonesia. Namun gratisan cuma 23 episode awal.

Sayang sekali versi bahasa Korea adanya di Kakaopage bukan Naver Serius. Lagi-lagi rilisan Indonesia rilis dulu dibandingkan English, French, Jerman, Espanol, Cina dan Thai.

Untuk alternatif terjemahan fans stuck di 17 episode dengan judul sesuai translate Korea ke English di atas. Grup translation yang menggarap bernama PANDA, belum tersedia website official jadi lebih baik cari di fansite saja.

Baca juga: Webtoon Born as the Second Daughter di Naver

Review

Pernikahan politik tak terpisahkan dengan kehidupan kerajaan, para putri sering "dijual" demi menguatkan posisi ayah mereka dalam dunia politik. Di Line Webtoon ada How to Tame the Royal Guard Dog, The Empress’ Lipstick, A Royal Princess with Black Hair dll.

Meskipun memiliki julukan sebagai Putri Gila namun kelakuan Melody masih dalam batas. Dia menahan diri agar ayahnya tidak pingsan melihat tingkah lakunya. Beruntung dia punya Deimos yang mudah dipancing membuat keributan.

Meskipun memotong rambut dan memakai celana bukan gaun namun Melody tetap memiliki aura princess. Apalagi dia masih pakai makeup, aksesoris dan pakaian yang anggun. Pangeran negeri seberang pun pasti mau dijodohkan, toh dia tidak segila itu cuma kurang sopan santun.

Arts yang disajikan luar biasa indah, entah mengapa genre kerajaan selalu sebagus ini. Author sukses menampilkan kecantikan unik dari Melody yang berbeda dengan putri lainnya. Moonto memang sudah berpengalaman dengan beberapa karya lain.

Itulah judul dan link Webtoon Her Highness, the Wildflower di Naver. Rating sudah pasti bagus dengan 9,70 bintang. Melody adalah wanita cerdas yang sering menjadi favorit pembaca. Total dalam 7 jam setelah rilis sudah ada 80 ribu pembaca.